VISI DAN MISI
A. VISI
“Membangun tata kelola Pemerintahan Desa yang baik dan bersih guna mewujudkan kehidupan masyarakat yang adil, makmur dan sejahtera”
B. MISI
- Melanjutkan program-program Pemerintah Desa yang belum terlaksana
- Menjembatani kepentingan masyarakat
- Mengadakan Kepemilikan Sertifkat Tanah (PRONA/PTSL)
- Pengadaan Fasilitas Mobil Kesehatan.
- Akan mewujudkan Pemerintahan yang terbuka dan transparan
- Partisipatif : Berupaya melibatkan semua komponen masyarakat dalam proses perencanaan,pengawasan, sekaligus sebagai pelaku kegiatan pembangunan, disetiap tahapan pembangunan
- Transparan :Akan menginformasikan tentang dana yang diterima baik itu ADD maupun DD ke Masyarakat baik secara lisan atau tertulis semacam papan nama,tentang sumber dana tersebut.
- Mengoptimalkan peran serta masyarakat
Melibatkan semua komponen masyarakat baik itu PKK, Kelompok Tani, KarangTaruna, pengajian-pengajian dll. Agar bias menemukan ide-ide atau gagasan yang sifatnya membangun.
- Memberdayakan semua potensi yang ada di masyarakat
- Meningkatkan/menjembatani usaha-usaha masyarakat yang berada di
- Mempermudah akses petani dalam bercocok tanam mulai dari segibibit, pengairan, serta pupuk.
- Meningkatkan Potensi Pemuda untuk pemberdayaan desa baik melalui bidang Usaha,Olahraga dll.
- Memposisikan dan mengoptimalkan kinerja Aparatur pemerintahan desa sesuai dengan tupoksinya agar mendapat kepercayaan dari masyarakat sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.